Powered By Blogger

Selasa, 04 Maret 2014

Distorsi Waktu




Waktu, selalu menjadi perbincangan yang menarik. Sudah banyak penelitian yang dilakukan mengenai waktu. Sudah banyak buku dan sudah banyak film yang dibuat karena terinspirasi oleh waktu. Kitab Suci pun memiliki banyak isyarat mengenai waktu.
Berdasarkan perhitungan tahun matahari, satu hari terdiri dari 24 jam, mulai pukul 00.00 sampai pukul 24.00. Semua orang memiliki waktu yang sama. Namun tidak semua orang memiliki kualitas waktu yang sama. Ada orang yang kekurangan waktu, ada juga yang memiliki waktu yang lapang.
Waktu juga merupakan hasil dari persepsi. Waktu itu relatif, kata Albert Einstein, tergantung apa perbandingannya. Kita mengorganisasikan waktu di pikiran kita. Itulah sebabnya kenapa waktu nyata 1 jam bisa dirasakan secara berbeda oleh masing-masing orang. Hal ini disebut dengan distorsi waktu.
Distorsi waktu adalah salah satu fenomena hipnosis (hypnotic phenomena). Itu berarti jika Anda sedang mengalami distorsi waktu, maka Anda sedang mengalami atau berada dalam kondisi hypnosis (hypnotic state). Coba Anda cermati poin-poin berikut ini, manakah yang pernah Anda alami?
  1. Keasyikan bermain game, sampai lupa waktu.
  2. Keasyikan bekerja sampai lupa waktu makan siang.
  3. Keasyikan berpacaran, tahu-tahu sudah tengah malam.
  4. Keasyikan berbicara di telepon, tak terasa sudah berjam-jam.
  5. Keasyikan mengajar, tahu-tahu sudah kehabisan waktu.
  6. Keasyikan melakukan suatu aktivitas, pengennya sebentar, tapi sudah melebihi waktu.
  7. Liburan yang terasa singkat.
  8. Menunggu sebentar, terasa lamaaaa sekali.
  9. Menunggu antrean, sebentar tapi terasa lama.
  10. Tidur cuma sebentar, tapi sudah terasa lama, atau sebaliknya.
  11. Mengalami peristiwa atau pekerjaan yang seolah tak kunjung selesai.
  12. Mengalami perjalanan yang sangat sebentar, atau bahkan terasa tak kunjung sampai.
  13. Seolah tak pernah memiliki waktu.
  14. Seolah kembali ke masa lalu.
  15. Seolah berada di masa depan.
  16. Dan sebagainya.
Distorsi waktu adalah hal yang alami terjadi. Bukan waktu nyatanya yang berkurang atau bertambah, namun persepsi kita terhadap waktu itu yang membuat waktu terasa cepat atau terasa lambat. Saat kita asyik, waktu terasa cepat berlalu. Saat kita tidak menikmati, waktu terasa lambat berjalan. Distorsi waktu dibagi menjadi dua:
  1. Waktu terasa cepat (Time Contraction)
  2. Waktu terasa lambat (Time Expansion)
Manfaat distorsi waktu dalam hipnosis
Berdasarkan cara kerja distorsi waktu, yaitu persepsi individu terhadap waktu, membuat waktu terasa lebih cepat atau lebih lambat, maka distorsi waktu dengan menggunakan hypnosis dapat dimanfaatkan di berbagai bidang kehidupan, diantaranya:
  1. Melatih sebuah keterampilan baru dan menguasai keterampilan dengan lebih cepat.
  2. Belajar dengan lebih baik walaupun cuma sebentar.
  3. Meningkatkan prestasi olah raga dengan latihan lebih cepat, meningkatkan respon dan bergerak lebih cepat.
  4. Meningkatkan kecepatan reflex.
  5. Bekerja lebih cepat tanpa harus terburu-buru.
  6. Meningkatkan kualitas istirahat.
  7. Mempercepat durasi rasa sakit dan memperlambat rentang timbulnya rasa sakit.
  8. Dan lain sebagainya, sesuai dengan prinsip kerja distorsi waktu
Bisa dibayangkan, umur rata-rata manusia saat ini sekitar 60-70 tahun, tetapi terasa seperti sehari atau setengah hari saja! Ini distorsi waktu yang sangat hebat! Apakah mungkin karena kita terlalu asyik atau sibuk dengan kehidupan dunia?

1 komentar: